Home » , » China Menyiapkan Investasi 1000 Trilyun di Indonesia

China Menyiapkan Investasi 1000 Trilyun di Indonesia

Written By admin on Sunday, January 31, 2010 | 9:34 AM

Pemerintah China tahun ini terus meningkatkan hubungan kerja sama untuk melakukan investasi di Indonesia, termasuk kerja sama ke Sulawesi Barat atau Sulbar dengan dana sebesar Rp 405 miliar.

"Tahun ini Pemerintah China telah menyiapkan dana hibah untuk ditanamkan di Indonesia sebesar Rp 1.000 triliun, termasuk rencana penanaman modal ke Sulbar," kata Gubernur Anwar Adnan Saleh.

Anwar mengungkapkan, untuk Provinsi Sulbar, calon investor dari Negeri Tirai Bambu itu juga telah menyiapkan dana tadi untuk pembangunan Pelabuhan Belang-Belang di Kabupaten Mamuju dan beberapa kawasan lainnya.

"Kami berharap, rencana hubungan kerja sama dalam hal investasi China untuk pembangunan Pelabuhan Belang-Belang dapat terealisasi dengan baik, guna percepatan pembangunan daerah yang hingga saat ini masih tertinggal dari daerah lain," ungkapnya.

Pelabuhan tersebut akan membuat dunia usaha di Sulbar tumbuh dengan pesat, termasuk peningkatan ekonomi dan pengentasan pengangguran yang ada di daerah ini.

"Jika investor masuk, maka saya yakin daya serap tenaga kerja yang akan dibutuhkan mencapai ribuan orang. Ini berarti, kita telah melakukan pemangkasan angka pengangguran," tuturnya.

Masuknya calon investor tersebut juga merupakan tindak lanjut dari program Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) untuk meningkatkan dunia investasi di Tanah Air.

"Tahun ini pemerintah pusat masih konsentrasi untuk meningkatkan dunia investasi untuk menarik investor masuk ke daerah, untuk mengoptimalkan potensi alam yang tidak tergarap secara optimal," kata dia.

China merupakan satu dari sedikit negara di dunia yang saat ini mempunyai cadangan devisa terbesar di dunia.

"China saat ini gencar melakukan investasi ke Indonesia saat dua negara Asia lainnya, seperti Jepang dan Korea, melemah. Namun, kerja sama dari investor mana pun tetap akan kita jalin sepanjang itu untuk perbaikan dan peningkatan kesejahteraan rakyat," timpalnya.
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BERITA -BERITA PILIHAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger