Home » » Miranda Goeltom Tuding Burhanuddin dan Anwar Berbohong

Miranda Goeltom Tuding Burhanuddin dan Anwar Berbohong

Written By admin on Tuesday, December 22, 2009 | 12:23 AM


Suasana dalam rapat Pansus Hak Angket Bank Century makin memanas. Miranda Goeltom pun merasa benar dan menuding mantan Gubernur BI Burhanuddin Abdullah berbohong.

Akbar Faisal, anggota pansus dari Fraksi Hanura awalnya bertanya kepada Miranda. "Kenapa jawaban Ibu berbeda dengan dua orang sebelumnya?" tanya Akbar, Senin (21/12/2009).

"Karena mereka tidak punya data," jawab Miranda.

"Lantas apa artinya mereka bohong?" sambung Akbar.

"Mungkin, karena mereka tidak punya data," kata Miranda.

Miranda sebelumnya mengatakan bahwa proses merger Bank Century, Pikko, dan Danpac tidak menyalahi aturan.

Sedangkan mantan Gubernur Bank Indonesia Burhanuddin Abdullah dan mantan pelaksana tugas Gubernur BI Anwar Nasution mengatakan bahwa proses merger yang melahirkan Bank Century itu melanggar aturan.

Miranda tak sanggup menahan air matanya

Rapat sempat mempertontonkan kejadian dramatis. Miranda Goeltom tak sanggup menahan air matanya saat beradu argumen dengan anggota pansus.

Miranda saat itu ditanya mengapa keterangannya berbeda dengan mantan Gubernur Bank Indonesia Burhanuddin Abdullah dan mantan pelaksana tugas Gubernur BI Anwar Nasution.

"Istri saya penggemar infotainment, saya sulit membedakan apakah Anda mantan deputi atau selebritis? Apakah Anda profesional?" tanya Akbar Faisal, anggota pansus dari Fraksi Partai Hanura, Senin (21/12/2009).

"Saya rasa saya profesional," tegas Miranda.

"Kalau Anda bilang profesional, saya adalah orang yang paling sangsi. Saya tahu anda pecinta seni," kata Akbar menimpali.

Mendengar perkataan Akbar, Miranda sempat terdiam beberapa saat. Air matanya terlihat menetes.

"Saya mohon pimpinan, izinkan saya menjelaskan kalau saya ini pecinta seni," ujar Miranda terbata-bata. Seorang ajudannya pun terlihat memberikan selembar tisu untuk menyeka air matanya.

Melihat kejadian itu, anggota pansus dari Fraksi Partai Demokrat Ruhut Sitompul angkat bicara. "Jangan ada kebencian di antara kita," seru Ruhut.[okezone.com]
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BERITA -BERITA PILIHAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger