Home » , » BCA akui karyawannya ditahan di Mabes Polri terkait pembobolan ATM

BCA akui karyawannya ditahan di Mabes Polri terkait pembobolan ATM

Written By admin on Thursday, February 4, 2010 | 12:38 PM


PT Bank Central Asia atau BCA mengakui memang ada salah satu karyawannya yang ditahan di Mabes Polri terkait kasus pembobolan ATM.

Wakil Direktur Utama BCA Jahja Setiaatmadja mengatakan, oknum BCA yang disebut-sebut sebagai pejabat sebuah bank ternama itu bekerja di BCA sebagai supervisor di Bandung.

"Setelah kami teliti lebih lanjut, ada satu karyawan kartu kredit berpangkat supervisor di Bandung yang ditahan oleh pihak kepolisian atau Mabes Polri," ujarnya melalui pesan singkatnya, Jakarta, Rabu (3/2/2010) malam.

Diterangkannya, oknum tersebut ditahan karena melakukan penggandaan kartu dan pengintipan PIN dengan korban berjumlah empat orang nasabah. Meski demikian, menurutnya, hingga kini oknum tersebut masih diselidiki oleh pihak kepolisian apakah mempunyai keterkaitan dengan jaringan pembobol rekening ATM di Bali.

"Sejauh info yang kami dapat, pelaku ini belum dapat dikatakan tersangkut dengan kasus ATM Bali yang heboh itu, karena penyidikan polisi masih sedang berjalan," jelasnya.

Jahja mengakui, sejauh ini pihak kepolisian telah banyak membantu perseroan untuk mengungkap kasus pembobolan ATM. Pihaknya juga terus melakukan koordinasi dengan Kabareskrim Polri Komjen Ito Sumardi dan Kadivhumas Mabes Polri Irjen Edward Aritonang terkait kasus dan penangkapan oknum tersebut.

"Kami juga sudah konfirmasikan hal ini dengan Bapak Kabareskrim yang telah banyak mensuport kami," tandasnya.[kompas]
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BERITA -BERITA PILIHAN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger